no fucking license
Bookmark

Cara Mudah Mengatasi Prestashop 1.7 OutOfMemoryException Error: disertai gambar

Cara Mudah Mengatasi Prestashop 1.7 OutOfMemoryException Error: allowed memory size of xxx bytes exhausted (tried to allocate xxx bytes) in xxx.php line xx


Prestashop - Kembali lagi ditutorial prestashop ini kawan, sebelumnya kami juga membahas tentang cara mudah pembuatan modul di prestashop . Pada tutorial ini kami akan membahas bagaimana cara mengatasi Error: allowed memory size of xxx bytes exhausted (tried to allocate xxx bytes) in xxx.php line xx, yang dimaksud huruf xx diatas adalah samaran dari angka, karna error tidak paten alias relatif tergantung dari menu apa yang kita buka.

Error - Prestashop yang saya gunakan disini adalah versi 1.7.4.2, Error yang saya temukan disini ketika saya mencoba membuka salah satu menu di prestashop tetapi yang keluaran(output) yang dihasilkan hanyalah blank putih saja. Lalu saya mencoba mengaktifkan debug, dan akhirnya munculah error seperti gambar dibawah.


Langsung saja cara mengatasi ini begitu mudah, terdapat dua cara berbeda, maksudnya disini kami mencontohkan dimana prestashop dipasang di Web Hosting dan localhost. Sebenarnya file yang diubah sama akan tetapi berbeda saja antara dua tempat tersebut.

Cara pertama, ketika kita memasang di Web Hosting
1. Silahkan masuk terlebih dulu di Cpanel / Control Panel di Web Hosting
2. Cari menu SOFTWARE. Pilih MultiPHP INI Editor

 3. Disini kita akan dialihkan ke menu tersebut,  setelah itu kita pilih domain yang akan kita terapkan.
4. Setelah itu, Geser ke bawah atau cari memory_limit .
Ganti isi dari memory_limit menjadi 256M. 
5. Langkah terakhir geser ke paling bawah, tekan tombol Apply. Selesai.

Cara kedua, Ketika dipasang di localhost - 
1.  Buka editor text, Bisa menggunakan sublime, notepad++, notepad biasa. Terserah.
2. Buka file php.ini, disini saya menggunakan xampp. C:/(Instalasi Xampp)/php/php.ini
Cari memory_limit seperti cara diatas, setelah itu ganti 256M. 
3. Setelah selesai, simpan file php.ini 
4. Restart XAMPP.

Sekian, Seperti itulah langkah mudah Mengatasi Prestashop 1.7 OutOfMemoryException Error:
Apabila ada kata yang kurang jelas dipahami, mohon untuk dibaca tidak untuk sekali.
Posting Komentar

Posting Komentar

Silahkan memberi tanggapan yang membangun